“Saya sudah perintahkan untuk melakukan evaluasi menyeluruh”
PAMUNGKAS INDONESIA.ID, JAWA TIMUR – Ajang silahturahmi wartawan seluruh Indonesia dalam perhelatan Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII tahun 2022 yang diselenggarakan di Malang Raya pada 21-27 November resmi berakhir.
Provinsi Jawa Barat menjadi juara umum setelah mengantongi 9 emas, 6 perak dan 4 perunggu. Meski demikian Porwanas tahun ini harus ada evaluasi agar ke depannya bisa lebih baik lagi.
Hal ini disampaikan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Atal S Depari saat memberikan sambutan pada acara penutupan Porwanas ke-13 tahun 2022 yang dilaksanakan di gedung Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, Kamis (25/11/2022) kemarin lalu.
Atal mengatakan ajang olahraga yang diikuti oleh seluruh wartawan Indonesia ini merupakan forum silahturami. Namun kedepan harus ada evaluasi agar lebih baik lagi.
“Saya sudah perintahkan untuk melakukan evaluasi menyeluruh baik dalam penyelengaraannya, maupun pertandingannya, maupun kesiapan pesertanya, karena itu kita harus perbaiki,” kata Atal
Atal juga berharap Pekan Olahraga Wartawan Nasional ini bisa dilaksanakan setiap 2 atau 3 tahun sekali yang sebelumnya dilaksanakan setiap 4 tahun sekali. Dengan mengedepankan sportivitas yang tinggi, Porwanas akan menjadi event yang luar biasa dan sangat diminati oleh wartawan Indonesia, ” ujarnya.
Sementara, Ketua Pelaksana Porwanas XIII 2022 Jawa Timur Erwin Muhammad di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat mengatakan bahwa kontingen Jawa Barat ditetapkan sebagai juara umum setelah mendapatkan perolehan sembilan medali emas, enam perak dan empat perunggu, ” ungkapnya.
Acara dilanjutkan penyerahan Piala Presiden RI oleh ketua umum PWI kepada ketua PWI Jawa Barat, Hilman Hidayat sebagai juara umum Porwanas ke-13 ini. Selanjutnya dilanjutkan dengan penurunan bendera Porwanas ke-13 tahun 2022 oleh Paskibraka Malang Raya.
Acara ditutup dengan penampilan musisi nasional Virzha sekaligus mengakhiri Penutupan Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) ke-13 tahun 2022 di Malang Raya. (PI/*)
Berikut urutan perolehan medali Porwanas ke-13 Tahun 2022
Jawa Barat 9 emas, 6 perak, dan 4 perunggu
Jawa Timur 7 emas, 3 perak, dan 4 perunggu
Kalimantan Tengah 3 emas, 2 perak, dan 4 perunggu
Papua 2 emas dan 2 perunggu
Lampung 1 emas, 8 perak, dan 5 perunggu
Kalimantan Selatan 1 emas, 3 perak, dan 1 perunggu
Kepulauan Riau 1 emas, 1 perak, dan 1 perunggu
Bali 1 emas, 1 perak, dan 1 perunggu
DKI Jakarta 1 emas dan 6 perunggu