Usai Dilantik, Samsudin Resmi Jabat Pj. Gubernur Lampung Selama 8 Bulan

Staf Ahli Bidang Hukum Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Samsudin

JAKARTA, PAMUNGKAS INDONESIA.ID – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian resmi melantik Staf Ahli Bidang Hukum Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Samsudin sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Lampung.

Pelantikan digelar di Sasana Bhakti Praja Gedung C Kementerian Dalam Negeri, Jakarta Pusat, Rabu Pagi (18/6/2024).

Pelantikan tersebut sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Presiden Republik Indonesia Nomor 69/P Tahun 2024 tertanggal 14 Juni 2024 tentang Pengangkatan Penjabat Gubernur Lampung.

“Saya Menteri Dalam Negeri atas nama Presiden Republik Indonesia dengan resmi melantik saudara Doktor Samsudin sebagai Penjabat Gubernur Lampung, saya yakin bahwa saudara akan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan,” kata Mendagri Tito Karnavian.

Sebelumnya, Tito menjelaskan bahwa jadwal hari pemilihan Pilkada serentak 2024 akan digelar 27 November 2024. Kemudian, ia memperkirakan kepala daerah terpilih bisa dilantik pada Januari 2025 jika tak ada persoalan pascaPilkada.

“Pilkada 27 November. Kalau enggak ada terlalu masalah, dilantik Januari [2025]. Kalau ada sengketa [pilkada] ya itu beberapa bulan,” kata Tito. (Bay)

BACA JUGA:  KPK Berikan Isyarat Perbaikan Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri, Berikut Poin-Poinnya?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *