A. Kennedy Ketua DPD Relawan RMD Siap Dampingi Supriyanto Pilkada Ulang di Kabupaten Pesawaran 

A. Kennedy

LAMPUNG, PAMUNGKAS INDONESIA.ID-Komunikasi politik yang intens mulai berkembang di Kabupaten Pesawaran pasca keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mendiskualifikasi Aries Sandi dalam hasil Pilkada 2024. Seiring dengan hal tersebut, sejumlah nama mulai bermunculan sebagai calon pendamping Supriyanto dalam Pilkada ulang (PSU) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesawaran. Salah satu nama yang kini tengah diperbincangkan adalah A. Kennedy Ketua DPD Organisasi Relawan RMD Provinsi Lampung.

Dalam sebuah wawancara dengan media ini, Kennedy mengungkapkan bahwa dirinya merasa terkejut dan sekaligus siap jika diberikan kepercayaan untuk maju dalam Pilkada Ulang Kabupaten Pesawaran.

“Saya merasa ada sesuatu yang harus berbeda dalam Pilkada Kabupaten Pesawaran kali ini, karena banyak potensi yang bisa dikembangkan untuk kemajuan sosial masyarakat di sini,” ujar Kennedy, yang akrab disapa dengan sebutan Kennedy.

Kennedy juga menambahkan bahwa dirinya melihat banyak aspek sosial kemasyarakatan di Kabupaten Pesawaran yang masih bisa diperbaiki dan dikembangkan. Dengan semangat perubahan, dia berharap dapat berkontribusi lebih dalam membangun kesejahteraan masyarakat.

Di sisi lain, Organisasi Relawan RMD Provinsi Lampung yang dipimpin oleh Kennedy juga telah melantik DPC dan PAC di berbagai kabupaten, termasuk di Kabupaten Pesawaran.

Semoga dengan hadirnya tokoh-tokoh baru ini, Kabupaten Pesawaran dapat mencapai kemajuan yang lebih signifikan dalam hal sosial dan kesejahteraan masyarakat. Semua pihak diharapkan dapat memberikan yang terbaik untuk kemajuan daerah ini dalam Pilkada yang akan datang. (Tim)

 

 

BACA JUGA:  Diduga Siswi SMAN 9 Bandarlampung Pindahan Loncat Kelas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *