Lelang Jabatan Ditiadakan, Pemerintah Optimalisasi Talent Pool ASN untuk Pemenuhan Jabatan Eselon II

LAMPUNG, PAMUNGKASINDONESIA.ID – Pemerintah terus mendorong transparansi dan efektivitas dalam pengisian jabatan struktural melalui sistem Talent Pool ASN. Sistem ini bertujuan untuk memastikan posisi eselon II di berbagai instansi pemerintah diisi oleh individu yang kompeten, berintegritas, dan memenuhi kriteria berbasis meritokrasi.

Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Drs. Haryomo Dwi Putranto, menjelaskan bahwa talent pool ASN telah menjadi langkah strategis dalam reformasi birokrasi, khususnya untuk mendukung proses pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT).

“Sistem ini mempermudah seleksi pejabat eselon II, karena kandidat yang masuk dalam talent pool telah melalui proses asesmen yang ketat, mencakup kompetensi teknis, manajerial, dan sosial kultural,” ujarnya dihimpun media Group Trans Sarana Berita, Senin (6/1/2025).

Proses pemetaan talenta ini melibatkan pengukuran potensi ASN melalui tes berbasis kompetensi dan analisis rekam jejak karier. Hasilnya, para kandidat dimasukkan ke dalam database talent pool yang dapat diakses oleh instansi pemerintah untuk memenuhi kebutuhan jabatan strategis.

“Dengan adanya sistem ini, pemerintah berharap dapat menciptakan birokrasi yang profesional, responsif, dan adaptif terhadap tantangan zaman. Talent pool juga menjadi bagian dari upaya membangun budaya kerja berbasis meritokrasi, di mana kinerja dan kompetensi menjadi prioritas utama dalam seleksi jabatan, ” paparnya

BKN sendiri menargetkan bahwa pada tahun 2025, seluruh instansi pemerintah di Indonesia telah menerapkan sistem ini secara penuh. Langkah ini diharapkan mampu mendukung pengelolaan SDM ASN yang lebih efektif dan memastikan tersedianya pemimpin-pemimpin yang berkualitas untuk masa depan bangsa, ” tutupnya.

Sementara itu, Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung, Tiktik Kartikawati mengatakan bahwa talent pool saat ini sudah dalam proses di Provinsi Lampung, baik di Pemprov, maupun kabupaten/kota.

BACA JUGA:  Tasyakuran Hari Bhakti Adhyaksa, Penjabat Bupati Pringsewu Potong Tumpeng

“Nantinya dengan menggunakan talent pool. Semua jabatan ASN akan dipetakan setelah mengikuti Uji Kompetensi (Ukom). Posisinya layak masuk dimana, apakah di book 1 atau book lainnya sampai dengan book 9. Sebagai contoh, jabatan eselon II yang kosong, dengan menggunakan talent pool bisa di petakan siapa yang layak menjabat kosong tersebut, ” ujar Tiktik

Tiktik menegaskan kalau talent pool untuk di Provinsi Lampung sudah proses. Bukan saja di Lampung, talent pool juga diadakan seluruh Indonesia, ” pungkasnya. (Bayu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *