Melalui Proses TPA, Adi Erlansyah, Sulpakar, Zaidirina Besok Dilantik Jadi Pj. Bupati

Suasana kegiatan Gladi resik persiapan pelantikan Pj Bupati besok, Minggu (22/5/2022) oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

“Mereka dipilih oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui proses cukup panjang oleh tim penilaian akhir (TPA)”

PAMUNGKAS INDONESIA, LAMPUNG –Pemprov Lampung melaksanakan kegiatan gladi resik tadi sore di Balai Keratun dilingkungan Pemprov Lampung, Sabtu (21/5/2022). Gladi dilakukan guna persiapan calon Pj Bupati yang akan dilantik besok, Minggu (22/5/2022) oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

Ternyata muncul tiga nama Pejabat (Pj) Bupati yang akan dilantik. Ketiga nama itu yakni Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Lampung, Adi Erlansyah menjabat sebagai Pj Bupati Pringsewu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Sulpakar menjabat sebagai Pj. Bupati Mesuji dan terakhir Kepala Dinas Pemerintah Desa dan Transmigrasi (PDT) Provinsi Lampung, Zaidirina menjabat sebagai Pj. Bupati Tubaba, meski SK yang sudah terima masih di segel.

Hal itu diperkuat juga dengan banyaknya karangan bunga ucapan disekeliling lingkungan kantor Gubernur Lampung.

Sumber ini menjelaskan bahwa ketiga nya dipilih sesuai mekanisme dan prosedur yang sudah diatur sesuai UU Nomor 6 Tahun 2020.

“Mereka dipilih oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui proses cukup panjang oleh tim penilaian akhir (TPA). Meski harus bersaing dengan enam nama lainnya yang diusulkan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, ” kata dia kepada media ini.

Sementara, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Provinsi Lampung, Qudrotul Ikhwan saat dihubungi mengatakan pagi tadi, (Sabtu,red), Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah (Otda) mengikuti rapat mendengarkan pengarahan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dalam persiapan pelantikan.

“Insyaallah rencananya pelantikan dilaksanakan pukul 09.00 WIB di Balai Keratun lantai III dilingkungan Pemprov Lampung, ” kata mantan Kepala Dinas Perhubungan ini.

Sedangkan, tamu undangan sendiri kita batasi. Tidak semua kita undang, hanya beberapa perwakilan dari tiga kabupaten tersebut.

“Kalau tidak salah sebanyak 21 orang terdiri dari keluarga, wakil Bupati, Sekda, Forkopimda. Kemungkinan total tamu undangan diperkirakan kurang lebih sebanyak 50 orang. Dan tetap dilakukan protokol kesehatan (prokes), ” ujar Qudrotul

Terkait Surat Keputusan (SK) siapa saja nama Pj yang akan dilantik. Qudrotul menjelaskan bahwa itu kewenangan ada di Biro Pemerintah dan Otda. Silahkan tanya, sudah kita tugaskan dan hari ini SK akan dibagikan, ” imbuhnya

Sebelumnya, beredar kabar Pejabat (Pj) Bupati Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) akan diisi Kepala Dinas Pemerintah Desa dan Transmigrasi (PDT) Provinsi Lampung, Zaidirina Wardoyo.

Kemudian, Pj. Bupati Kabupaten Pringsewu diisi Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Lampung, Adi Erlansyah. Dan Pj. Bupati Kabupaten Mesuji diisi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Sulpakar. (PI)

 

BACA JUGA:  KPK : Raihan MCP Pemprov Lampung Tahun 2021 Masuk Zona Hijau

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *